Senin, 31 Oktober 2011

Perbedaan antara Notebook, Netbook, dan Tablet PC

Berdasarkan pengalaman pribadi, kami sering menjumpai customer yang mencari SAMSUNG GALAXY TAB di toko tempat kami tugas. Dan sayangnya TAB bukanlah divisi dari IT/Notebook jadi kami tidak menyediakan GALAXY TAB, TAB adalah divisi dari Mobile/Handphone, jadi GALAXY TAB bisa ditemukan di Store Handphone. Dan inilah perbedaan antara Notebook, Netbook, dan Tablet PC

Notebook atau laptop sebenarnya adalah komputer desktop yang di buat agar bisa di portable, dapat dibawa kemana saja dan mudah digunakan dengan ukuran layar min 13,3" dan max 16,5". Teknologi di hardware yang ada di notebook sabenarnya sama dengan komputer desktop hanya saja karena notebook terkdang mengandalkan tenaga baterai maka beberapa bagian hardware notebook menerapkan teknologi hemat daya seperti pada prosessor natebook yang dapat mengatur sediri kecepatannya guna menghemat tenaga baterai juga beberapa hardware notebook yang hemat daya dibandingkan komputer desktop yang memerlukan ratusan waat agar bisa berjalan. Jadi Notebook adalah versi portable dari komputer desktop dengan teknologi dan kinerja atau kemampuan yang hampir sama.

Netbook adalah merupakan versi sub dari Notebook dengan ukuran layar min 10" dan max 12,1", contohnya adalah SAMSUNG N100, perbedaan yang paling terlihat antara Notebook dengan Netbook adalah dari segi teknologi dan kinerjanya, Netbook menggunakan teknologi hardware yang sangat hemat energi, khususnya pada prosessor karena menggunakan teknologi hardware yang sangat hemat energi maka kinerjanya tergolong lebih rendah dari Notebook tetapi mempunyai ketahan baterai lebih baik dari Notebook. Netbook lebih baik di gunakan pekerjaan ringan sampai menengah seperi Office atau browsing oleh karena itu Netbook di desain lebih simple dan kecil bahkan tipis sehingga bisa mudah dibawa di badingkan Notebook yang besar dan tebal.

Tablet bisa dikatakan sub dari Netbook, Tablet atau tablet PC bisa di katakan pertengahan antara Netbook dengan Smartphone. Contoh dari Tablet adalah SAMSUNG GALAXY TAB. Dari segi teknologi hardware Tablet PC lebih mendekati teknologi yang digunakan di Smartphone tetapi dari besarnya layar mendekati Netbook. Tablet menggunakan layar yang cukup besar tetapi sama seperti di Smartphone layar di Tablet adalah layar sentuh. Penggunaan Tablet PC diarahkan sebagai gadget untuk menunjang produktivitas sekaligus hiburan penggunaanya, Tablet dapat digunakan untuk mengerjakan pekerjaan ringan seperti di Netbook tetapi di saat yang lain Tablet dapat berfungsi sebagai telepon atau HP karena biasanya mempumyai teknologi untuk menerima jaringan telepon selurar beserta jaringan datanya.

Jadi bisa di simpulkan bila anda ingin gadget portable dengan kinerja yang tidak beda jauh dengan kinerja atau kemampuan di komputer destop maka bisa memilih Notebook, sedangkan anda yang ingin gadget portable yang ringan, ringkas dan lebih hemat baterai dengan penggunaan yang ringan bisa memilih Netbook sedangkan anda yang ingin gadget portable dengan ukuran layar mirip Netbook tetapi mempunyai teknologi di Smartphone bisa memilih Tablet PC.

0 komentar:

Posting Komentar